Pada Sabtu (25/5/2019), seorang mahasiswi Universitas Trisakti berinisial LPS (30) dikabarkan tewas di dalam lingkungan kampus. Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Rensa Aktadivia mengungkapkan, mahasiswi tersebut tewas tertimpa keramik dinding yang jatuh dari lantai 6 Gedung E. Kejadian bermula saatkorban yang sedang duduk bersama beberapa rekannya di tamanUniversitasTrisaktisekitar pukul 12.00 WIB tiba tiba tertimpakeramikdari lantai 6.
Keramik itu pun tepat mengenai kepala PLS sehingga korban mengalami luka cukup parah di bagian kepala. Sedangkan beberapa rekannya hanya mengalami luka ringan. "Diduga karena bangunannya sudah tua, karena sebelumnya juga sudah adakeramikyang jatuh,"kata Rensa saat dikonfirmasi, Senin (27/5/2019).
Rensa menuturkan, korban pun sempatdilarikan ke Rumah Sakit Royal Taruma di Jalan Daan Mogot, namun nyawanya tidak tertolong. "Jadi bukan lompat ya, tapi kejatuhankeramikgedung dan mengenai bagian kepalanya. Kejadian jam 12 siang. Dapat infonya jam 3 sorean kemarin. Sempat di bawa ke IGD dan saat dipindah ke ICU korban meninggal," kata dia. Rensa menuturkan atas permintaan pihak keluarga, jenazah korban tidak dilakukan visum dan langsung dimakamkan di kampung halamannya diBoyolali,JawaTengah.